The Tower (2012)

Sutradara: Ji-hoon Kim
Penghargaan: Grand Bell Award for Best Visual Effects
Cerita oleh: Ji-hoon Kim, Yeong-ah Yoo
Produser: Su-nam Lee, Han-seung Lee
Pemain : Sol Kyung-gu, Kim Sang Kyung, Son Ye Jin, Kim In Kwon, Lee Chang Joo, Do Ji Han, Kwon Hyun Sang, Park Jung Ha

Sinopsis : 
Film The Tower bercerita tentang gedung apartemen termewah di Seoul, yang merencanakan akan membuat pesta "Natal Putih" untuk para penghuninya. Helikopter akan mengelilingi gedung selama acara berlangsung untuk menjatuhkan salju buatan.

Dae Ho, seorang single parent dan sekaligus manager Apartemen tersebut terpaksa harus mengurus acara "Natal Putih" ini. Padahal Ia telah berjanji untuk merayakan natal bersama anak nya satu-satunya, Ha-Na, dan juga Yoon-hee, seorang manager restoran di Apartemen tersebut yang diam-diam dicintainya.

Saat acara berlangsung, tiba-tiba bencana menimpa Apartemen tersebut. Salah satu helikopter menabrak gedung, dan menimbulkan kebakaran besar disana. Ditengah situasi yang penuh kepanikan, Dae Ho kemudian berusaha mencari anaknya Ha-Na, Yoon Hee, dan orang-orang terdekatnya. Dengan bantuan dari seorang pemadam kebakaran handal Young-Kee, mereka berdua mencoba menyelamatkan orang-orang yang terjebak disana, walaupun nyawa yang akan menjadi taruhannya.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts